*bingung* part two

Tulisan kali ini menyambung tulisan bingung part one yang bulan september lalu pernah aku posting.

Waktu itu, masalah KLEPTOMANIA yang aku bahas di cerita tersebut. Kali ini, masalah yang sama muncul lagi kepermukaan dan aku tulis lagi sebagai pelampiasan kekesalan aku sama si pencuri itu.
Soalnya kalo aku marah2 dirumah, pasti gag enak situasinya, karena kebetulan mama ada di jakarta. Mau marah sama hubby and si unyil, gag lucu juga. Ke mereka aku cuma bisa curhat meluapkan kejengkelan aku.
Ya udah, aku tulis aja deh uneg2 yang ada dalam hati........


Si pencuri itu datang lagi.........
Setelah melewati beberapa minggu tenang.... (sebenarnya gag tenang juga, karena tetep aja jadi ancaman.....), kali ini ancaman datang lagi.......Diawali dengan kejadian banjir tanggal 20 Desember kemarin, dimana secara gag sengaja kita lagi pergi ke pernikahan teman, yang otomatis karena air sudah mulai rembes dari bawah, kita minta tolong bukain pintu kamar untuk angkat barang yang ada di lantai. Kebetulan Mr Bear suka taruh tas kerjanya, taruh majalah and taruh koran dilantai. Tanpa rasa curiga apapun juga kita minta tolong ke 'dia'. Yach..kita pikir kan saudara sendiri, dekat, apa salahnya sih tolong orang?

Sama sekali kita gag punya pikiran jahat menuduh dia sembarangan.

Besoknya setelah banjir surut, kita pulang, lalu bersih2 kamar. Masih gag ada rasa curiga gitu, karena malamnya kita masih temenin papi di rumah, karena kebetulan mami sama jj pergi keluar kota. Yang otomatis pintu kamar masih terbuka karena takut bau air masih ada.......

Beberapa waktu kemudian, secara gag sengaja, 'ngeliat' beberapa barang milik Raf yang pindah tempat ke kamarnya dia. --masih belum curiga--- toh barang tersebut dijual umum dan bisa didapatkan dimana saja.....
Beberapa hari kemudian, beberapa barang lagi 'terlihat' dengan mata kepala aku sendiri 'pindah tempat' lagi......
----masih belum curiga lagi ----- beberapa hari berlalu kemudian, mau cari sabun cuci, ehhh hilang... mau ambil stok shampoo, juga gag ada.......lalu aku cek lemari stok persediaan..... ASTAGA.......pasta gigi juga tinggal satu, padahal aku beli 4! sabun mandi, tinggal dua! sabun cucu tinggal dua! sunlight tinggal satu!, molto tinggal satu! akhirnya dengan gaya 'setan penasaran' aku mulai ngubek2 isi lemari yang ada, BENAR temans........ minyak telon Raf, minyak kayu putih, sabun Raf juga berkurang stoknya. Kesimpulan yang aku ambil sementara, terjadi saat kamar dalam kondisi terbuka dan saat banjir itu!


MAU MARAH, TERIAK-TERIAK ? Percuma!!!


Akhirnya dengan gaya 'setan penasaran' itu aku buka lemari Raf yang lain. Hasilnya? Well Done! Kado2 hadiah teman2 buat Raf hilang sebagian...........hal ini yang bikin aku makin gemes sama kelakuannya.

Mag Mag Pigeon (gelas minum khusus buat bayi) yang masih dalam dus yang disegel, juga lepas segelnya! Gelasnya hilang!
--mulai tambah penasaran dan curiga berat--

Jangan jangan semua perlengkapan Tupperware aku juga hilang alias 'pindah tempat' lagi.
Jangan kaget ya temans, kalo kondisi aku saat ini hanya memiliki TIGA sendok makan dan LIMA garpu. Yang lain LENYAP, padahal dulu ada lebih dari selusin!

Pagi secara gag sengaja, naik ke atas, mau ketemu sama mama. Ehhhhhhhhh kok ada MagMag baru yach diatas... padahal itu kan buat anak seusia Raf, sementara anaknya dia usianya sudah lebih tua. Di MagMag juga terpasang dot. Katanya anaknya gag suka ngedot??????????

Dan... dimulailah investigasi.................

Benar..........!!!!!!!!!!!!! Minyak telon, minyak kayu putih, sabun mandi, shampoo, pasta gigi dan beberapa yang hilang lainnya ditaruh dia di sebuah tempat yang hanya aku yang tahu.......................

Dan dimulailah rasa curiga yang besar kembali............
Perasaan yang lama muncul kembali........kadang kalo udah jengkel habis, mau aku laporin aja sama suaminya... biar tahu sekalian kelakuan istrinya seperti itu. Tapi.......nanti malah ribut.........

Biar aku nuduh si Mbak? Oh tidak........pembantu belum tentu sebejat itu!

Uang belanja yang udah aku sembunyikan di bawah dandang, dalam lemari aja bisa raib! Pagi ini ada uang 7500 kembalian aku belanja tadi pagi, gag sengaja aku lupa ambil, yang berarti ada dalam mesin cuci....... Si Mbak yang mau menjemur baju, kaget, karena kondisi baju di mesin cuci sudah 'berantakan' dan celana aku ada di posisi paling atas.........
Jus stock buat Raf, menyusut terus isinya, padahal aku dah taruh dalam botol yang ada ukurannya.
Yoghurt Raf? berkurang! beli stok 30 buat sebulan, tinggal 23 buah. katanya gag suka yoghurt...........!!!!!

Weleh weleh weleh..............ada yang punya usul bagaimana menanganinya??????? Soalnya belum ketangkap basah !!!

Comments